Legenda Brasil Sarankan Gabriel Jesus Pindah Klub

Gabriel Jesus mendapatkan saran dari legenda Brasil yakni Rivaldo untuk meninggalkan Manchester City dibursa transfer pemain musim panas nanti demi mendapakan menit bermain yang lebih tinggi.

Penyerang berusia 22 tahun itu musim ini tampil dalam 46 pertandingan bagi The Citizens di semua kompetisi. Akan tetapi, dirinya tercatat hanya tampil dalam 20 pertandingan sebagai starter. Meski demikian, Jesus masih mampu menorehkan 19 gol dan membantu City mempertahankan gelar Premier League dan Piala Liga serta lolos ke Final Piala FA musim ini.

Meski mengaku bahwa dirinya betah bermain di Manchester City, namun Jesus juga mengakui bahwa ia merasa frustasi dengan kesempatan bermain yang sangat terbatas.

“Saya tentu ingin terus bermain sehingga hal ini membuat saya frustasi tapi di jalan yang benar dengan membuat saya selalu menjalani latihan dengan lebih baik lagi dan terus bekerja keras. Sangat jelas bahwa saya selalu ingin menjadi bagian dari tim ini,” ucap Jesus.

Musim ini manajer City, Pep Guardiola sempat memberikan tantangan kepada Jesus untuk bisa meningkatkan level permainan dirinya agar bisa mengamankan satu tempat utama di skuat City. Tapi akhir-akhir ini muncul rumor yang mengatakan bahwa City siap melepas sang pemain di bursa transfer nanti demi merekrut penyerang baru musim depan.

Rivaldo melihat bahwa niat City melepas Jesus merupakan hal yang bagus untuk sang pemain daripada harus mengambil resiko dengan hanya menjadi penghangat bangku cadangan City untuk musim depan.

“Musim ini Gabriel Jesus tidak memberikan efek yang besar untuk City seperti di musim sebelumnya. Melihat hal itu saya kira saat ini ia memiliki dua opsi yang bisa dipilih,” ungkap Rivaldo.

“Pertama ia bisa tetap meneruskan prospek sebagai pemain muda dan terus mencoba berkembang bersama Guardiola dengan berharap mendapatkan kesempatan yang lebih banyak atau ia bisa memilih untuk hengkang ke klub lain dengan tujuan mendapatkan satu tempat utama,” lanjutnya.

“Saya kira opsi kedua merupakan keputusan terbaik. Ia telah mendapatkan pengalaman serta kedewasaan selama membela City. Kini, ia bisa bergabung ke klub lain yang bisa menjadikan dirinya sebagai pemain yang lebih penting dalam tim,” ungkap mantan pemain Barcelona tersebut.

City merekrut Jesus di tahun 2017 lalu dan saat ini dirinya masih terikat kontrak di Etihad Stadium hingga tahun 2023 mendatang.

Manchester City Kembali Perketat Jarak Dengan Liverpool

Manchester City yang sempat melempem di beberapa pertandingan lalu kini kembali memperketat jarak ketinggalannya dengan Liverpool. selisih keduanya kini hanya berjarak empat poin seteleh Manchester City berhasil mengalahkan Wolverhampton Wanderers dengan skor 3-0 dalam ajang Liga Inggris Premier di pekan ke-22.

Bermain di kandang sendiri Manchester City terbukti mampu menang dengan skor telak atas Wolverhampton Wanderers. Di menit ke-10 saja The Citizens saja sudah mampu mencetakkan gol kemenangan pertama mereka lewat Gabriel Jesus yang dengan tenang mengeksekusi umpan yang di berikan oleh rekannya.

Tidak berselang lama kemudian Wolves harus bermain dengan 10 pemain saja karena Willy Boly mendapatkan kartu merah setelah melakukan pelanggaran terhadap Bernardo Silva pada menit ke-19. Jesus kembali menggandakan keunggulan City di menit ke-39 lewat hadiah pinalti yang diberikan oleh wasit ketika bek Wolves Ryan Bennett melakukan pelanggaran terhadap Raheem Sterling di dalam kotak terlarang.

Jesus dengan baik menyelesaikan tendangan pinalti tersebut dan memperbesar keunggulan city. Di babak kedua City masih memberikan tekanan ke daerah pertahanan Wolves dan berhasil mendapatkan gol ketiga di menit ke-78 setelah tendangan bebas Kevin De Bruyne gagal di halau dan berhasil di teruskan oleh Conor Coady dan masuk ke gawang sendiri. Dengan kemenangan ini maka City berhasil mencetakkan 19 GP di tiga pertandingan terakhir mereka dan dua diantaranya merupakan kemenangan di ajang piala FA.