Manchester United dikabarkan telah siap untuk menjual salah satu pemain mereka yaitu Romelu Lukaku untuk dapat memiliki dana ketika merekrut Mauro Icardi ataupun Paulo Dybala yang menjadi incaran mereka.
Romelu Lukaku dibandrol seharga 75 juta pound sterling oleh Manchester United yang mana uang tersebut rencananya akan digunakan untuk membawa Dybala atau Icardi.
Dilansri dari Mirror Football, bahwa MU telah melakukan perundingan terhadap Inter Milan dan juventus mengenai transfer Mauro Icardi serta Paulo Dybala. Namun, dalam pembahasan tersebut klub setan merah masih belum sampai ke tahap yang lebih serius.
Seperti yang kita ketahui bahwa Icardi dan Dybala merupakan penyerang tim Argentina yang mana keduanya berpulang besar hengkang pada musim panas mendatang di bursa transfer.
Kedua pemain penyerang tersebut memiliki masalah terhadap klubnya masing-masing. Di mana Icardi sempat berselisih paham dengan manajemen mengenai permasalahan perpanjangan kontrak bahkan ban kaptennya pun sempat dicabut, sedangkan Dybala menganggap dirinya telah di campakan setelah Cristiano Ronaldo bergabung ke Juventus.
Saat ini yang menjadi prioritas Manchester United adalah mendatangkan salah satu penyerang yang baik seperti Icardi dan Dybala.
Kendati demikian, Lukaku sadar dengan kondisi yang akan dihadapinya di Old Trafford untuk itu ia tidak menolak untuk dipindahkan.
Dibawah asuhan sementara Ole Gunnar Solskjaer, Lukaku tidak ditempatkan di bagian penyerang utama setan merah melainkan ia lebih suka untuk menurunkan Marcus Rashford.