Kalimat menyenangkan keluar dari mulut pelatih Barcelona, Ernesto Valverde. Dirinya mengungkapkan sebuah kalimat “Selalu bisa mengeluarkan kami dari masalah. Keberuntungan buat kami”. Kalimat tersebut diungkapkan setelah Barcelona berhasil maju kebabak semifinal Liga Champions.
Valverde mengeluarkan pernyataan tersebut bukan tanpa alasan. “Mengeluarkan kami dari masalah”, ungkapan tersebut menjadi andalan utama Valverde saat sedang berhadapan dengan Lionel Messi.
Lionel Messi dianggap menjadi sumber sukaria untuk Barcelonistas sekaligu menjadi malapetaka untuk para penggemar klub lainnya.
Dirilis dari media Barca Blaugrana, seseorang Barcelonistas menuliskan, “Terima Kasih kepada Tuhan karena telah mengirimkan sosok hebat seperti Messi untuk Barcelona. Jika saja tidak ada Messi, kami akan selalu mengalami kesulitan untuk bisa memyelesaikan masalah yang ada”.
Kalimat yang diucapkan Valverde dan curahan hati dari seseorang Barcelonistas menjadi sebuah persembahan untuk menunjukkan kehebatan dari Lionel Messi. Namun disisi lain, hal tesebut juga mempertegas ketergantungan Barcelona terhadap Messi.
Sampai sekarang masih belum ada sosok yang mampu melanjutkan kehebatan dari Lionel Messi. Hal ini tentu saja menjadi sebuah dilema untuk Barcelona. Marabahaya bisa saja terjadi anda Barcelona selalu memberikan sebuah nasib yang baik kepada Lionel Messi.
Usaha untuk mencari pengganti Lionel Messi sudah dicoba Barcelona. Sebelumnya publik juga berharap bahwa Neymar bisa bertahan di Blaugrana dengan nomor punggung 10-nya, namun sayangnya Neymar tidak tahan dengan aura bintang Messi.